Siap-siap! 1.086.128 Formasi ASN akan Dibuka pada 2022!

Pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) akan kembali menggelar seleksi penerimaan ASN (Aparatur Sipil Negara) pada tahun 2022. Tahun ini, penerimaan ASN dibuka untuk 2 jalur yakni CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) dan PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja). 

Dalam rapat kerja bersama Komisi II DPR RI pada Selasa, 28 Juni 2022 kemarin, Menteri PAN-RB, Mahfud MD mengungkapkan bahwa sebanyak 1.086.128 formasi akan dibuka untuk CPNS dan PPPK. Dengan rincian sebanyak 1.035.811 formasi dibuka untuk PPPK dan 8.941 formasi dibuka untuk CPNS hanya pada jalur sekolah kedinasan.

Alokasi formasi PPPK dibagi ke dalam beberapa kategori, berikut rinciannya:
  1. Formasi PPPK Guru. Sebanyak 803.018 formasi guru dibuka untuk mengisi formasi di pemerintah pusat dan pemerintah daerah. 
  • Pemerintah pusat membuka 45.000 formasi guru.
  • Pemerintah daerah membuka 758.018 formasi guru. 
  1. Formasi PPPK fungsional Non-Guru, 184.239 formasi PPPK dibuka untuk mengisi jabatan fungsional non-guru. 
  1. Formasi Dosen, sebanyak 20.000 formasi yang dibuka untuk dosen Kemdikbud maupun Kemenag.
  1. Formasi Dokter/Tenaga Kesehatan di bawah Kemenkes. 3.000 formasi dibuka untuk mengisi formasi dokter maupun tenaga kesehatan yang berada di bawah naungan Kementerian Kesehatan. 
  1. Formasi Jabatan teknis lain. Sebanyak 25.554 formasi PPPK yang dibuka untuk formasi jabatan teknis yang lain. 

Dari total 1.086.128 formasi yang dibuka pada penerimaan ASN 2022, sebanyak 41.376 formasi CPNS dan PPPK diperuntukkan bagi putra/putri Papua dan Papua Barat. 

Sudah siapkah bersaing memperebutkan formasi pilihan kamu? 

Atau kamu masih bingung mau mulai dari mana? 

Yuk gabung bersama AYOPPPK. 

Platform belajar online yang akan membantu untuk persiapan mengikuti seleksi PPPK 2022. Banyak pilihan paket belajar yang pastinya akan mempermudah proses belajar kamu loh!!!

Tunggu apa lagi?
Daftarkan diri kamu sekarang juga!
Kunjungi https://ayopppk.com/